Tujuan Brandung sekolah
Tujuan umum pelaksanaan program Sekolah Digital SMA Negeri 5 Semarang adalah:
- Mendorong sekolah meningkatkan mutu pemenuhan Standar Nasional Pendidikan.
- Menumbuhkembangkan praktik-praktik baik penyelenggaraaan pendidikan terutama secara digital yang dapat diimbaskan ke sekolah lain di zonanya.
- Memperluas dan mempercepat ketersediaan pelayanan pendidikan bermutu tinggi secara digital.
- Memberdayakan sekolah sebagai pelopor dan pengembang praktik-praktik baik digital.
Tujuan khusus pelaksanaan program Sekolah Digital SMA Negeri 5 Semarang adalah:
- Meningkatkan mutu pendidikan secara masif. Dengan masuknya teknologi digital ke dalam lingkungan sekolah, diharapkan pengalaman belajar yang didapatkan peserta didik akan semakin baik, kompetansi tenaga pengajar semakin meningkat dan sistem manjerial sekolah semakin baik.
- Mengefektifkan sumber daya yang dimiliki sekolah, misalnya seperti pemanfaatan jaringan internet dalam kegiatan pembelajaran, pengembangan modul dan konten kreatif untuk pembelajaran, pelaporan hasil belajar dan progres laporan terkomunikasikan dengan lebih cepat.
- Mengoptimalkan potensi yang dimiliki peserta didik (creative thinking, problem solving, problem possing, dll). Masuknya teknologi digital ke dalam kegiatan pembelajaran secara tidak langsung telah membuka pengalaman belajar baru terhadap pendidik dan peserta didik.
- Berfungsinya DSS (decision support system) yang menyediakan laporan digital sebagai bahan pertimbangan pengambil keputusan pimpinan. Sistem manajerial berbasis digital mampu memberikan laporan/hasil evaluasi dengan lebih cermat dan cepat, sehingga pihak-pihak yang membutuhkan bisa mengakses informasi secara real time dan lebih cepat.
- Meningkatkan kolaborasi guru dan siswa sehingga diharapkan sekolah yang tergabung dalam program Sekolah digital dapat bersaing dan menambah wawasan serta jaringan dengan sekolah digital lain.
- Memudahkan akses digital terhadap sekolah.
|